Monday, February 07, 2011

Terapi Jus



Sudah bukan rahasia lagi bahwa buah bermanfaat bagi kesehatan tubuh kita karena kandungan antioksidan mereka yang tinggi. Antioksidan mampu mengubah sel-sel tubuh menjadi pengaman untuk melawan radikal bebas penyebab berbagai penyakit. Sejatinya, radikal bebas yang tidak terkontrol bisa menyebabkan kerusakan sel-sel. Di sinilah antioksidan dalam buah mengambil peranan, seperti mencegah berkembangnya radikal bebas di dalam tubuh sekaligus memperbaiki sel-sel tubuh yang rusak. Selain itu, buah dan sayuran juga mampu mendetoksifikasi tubuh dari beragam zat karsinogen penyebab kanker.

Gampang lelah atau hilang tenaga bisa disebabkan oleh beberapa hal, seperti ketegangan hidup atau terganggunya emosi si penderita. Dari segi gizi, rasa gampang lelah bisa dipicu oleh kurangnya zat-zat organik di dalam makanan untuk memenuhi kebutuhan energi. Kemungkinan disebabkan oleh banyaknya jaringan-jaringan sel yang sudah rusak, serta banyaknya sisa-sisa makanan yang tertumpuk di dalam tubuh.

Hal inilah yang menyebabkan berkembangnya metode pengobatan herbal yang dinamakan Terapi Jus di mana buah dijus atau diblender untuk menghasilkan minuman yang segar tanpa mengurangi segala manfaat buah dan sayuran di dalamnya. Dengan mengkombinasikan berbagai macam buah dan sayur, maka terapi jus dapat pula digunakan untuk mengobati berbagai penyakit, seperti terapi jus kanker, terapi jus diabetes, terapi jus kolesterol, terapi jus hipertensi, dan sebagainya.


Pernahkah Anda berpikir untuk melakukan pengobatan dengan melakukan terapi jus? Hal ini tentunya sangat menarik, karena obat biasanya identik dengan hal yang tidak menyenangkan. Tapi, Dengan terapi jus, Anda bisa memulihkan dan memperbaiki kesehatan sekaligus juga mengonsumsi makanan yang Anda sukai.

Terapi jus bukanlah hal yang baru. Terapi jus sudah digunakan secara luas dalam sistem pengobatan naturophaty untuk menangani berbagai jenis penyakit. Jus juga kaya akan suplemen diat dan yang pasti tanpa efek samping. Tidak usah ragu-ragu, jus merupakan sumber vitamin, mineral, serta enzim-enzim terkaya.
Penelitian juga telah membuktikan, mereka yang hidup dengan mengonsumsi jus, khususnya dari buah dan sayur mentah, hidup lebih sehat dan tanpa gangguan penyakit yang berarti.

Jus membantu meningkatkan jumlah energi dan meredakan kelelahan. Selain itu, jus juga berperan dalam proses detoksifikasi untuk membuang racun-racun yang ada dalam tubuh. Jus akan dicerna dan diserap tubuh dalam hitungan menit.

Untuk mendapatkan keuntungan yang maksimal, ada baiknya menghindari jus botol atau kalengan. Jus ini seringkali mengandung zat-zat kimia yang bisa merusak nutrisi-nutrisi sehat. Lebih baik mengonsumsi jus segar yang Anda buat sendiri di rumah. Jangan lupa membersihkan buah dan sayuran terlebih dahulu.

Terapi jus ini bermanfaat dalam mengatasi berbagai jenis penyakit termasuk hipertensi, penyakit kardiovaskular, ginjal serta obesitas. Tidak hanya ini, terapi jus terbukti masih bisa membantu mengatasi berbagai penyakit lainnya.

Menurut para pakar nutrisi setiap orang sebaiknya mengistirahatkan lambung tanpa kehilangan energi dengan mengikuti terapi jus sekali seminggu. Caranya, konsumsilah berbagai jenis jus setiap 2 jam dalam porsi yang mengenyangkan sampai Anda tidur di malam hari.

Di hari lainnya, gantilah asupan makan pagi atau makan malam Anda dengan jus apa pun yang Anda suka dalam jumlah yang cukup mengenyangkan. Pada awalnya Anda akan merasa tidak nyaman karena perasaan lapar atau perut yang terasa penuh karena serat. Lama-kelamaan, tubuh Anda akan mengadaptasi hal ini dan siap-siaplah mendapat tubuh yang bugar dan ideal.

No comments:

Post a Comment